Peluang Kerja di Bidang IT

A. Pendahuluan
Assalamuallaikum wr, wb
selamat datang di blog saya, kali ini saya akan mengshere pada kalian peluang kerja di bidang IT.
B. Latar Belakang
 Di jaman serba digital ini banyak peluang-peluang kerja yang membutuhkan tenaga kerja di bidang IT seperti network Engener, sisadmin dan keahlian lainnya.
C. Maksud & Tujuan
 Dapat mengetahui peluang-peluang kerja di bidang IT.

D. Pembahasan

   Peluang karir di bidang IT sangatlah bagus, terlebih saat ini perkembangan teknologi informasi begitu pesat yang mana sangat membutuhkan peran atau kontribusi seseorang yang ahli dalam bidangnya untuk terus mengembangkan dan menciptakan inovasi baru. Dimana peluang karir di bidang IT sendiri berkaitan dengan profesi. Profesi merupakan suatu bentuk pekerjaan yang mengharuskan pelakunya memiliki pengertahuan tertentu yang diperoleh melalui pendidikan formal dan ketrampilan tertentu yang didapatkan dari pengalaman kerja pada orang yang lebih dulu menguasai ketrampilan tersebut, serta harus terus memperbaharui ketrampilannya sesuai dengan perkembangan teknologi. Profesi di bidang IT sendiri saat ini juga berkembang dalam berbagai bidang yang memudahkan seseorang untuk menciptakan teknologi informasi baru. Selain itu, profesi di bidang IT ini menjadi jenis profesi yang diminati karena memiliki peluang yang bagus untuk jangka panjang. Lalu apa saja yang menjadi peluang karir di bidang IT?

Web Developer

   Seorang web developer adalah orang yang mempelajari bahasa. Namun bukan bahasa manusia, melainkan bahasa pemrograman. Pekerjaan yang mereka lakukan seakan tidak ada habisnya, maka wajar saja jika perusahaan memberikan waktu fleksibel bagi mereka untuk menyelesaikan deadline. Gaji global yang diterima seorang web developer sebesar 62.500 Dollar per tahun.
Information Security Analyst

   Information security analyst bertugas untuk mengembangkan sistem keamanan untuk menjaga jaringan dan sistem perusahaan. Pekerjaan ini memberikan banyak kesempatan, karena teknologi yang berkembang akan memicu cyber crime juga berkembang. Pekerjaan ini menuntut untuk selalu up to date dengan metode-metode serangan cyber dan mengembangkan metode lain untuk memerangi hal tersebut. gaji global yang diterima sebesar 86.170 Dollar per tahun.
IT Support

   IT support juga bersifat fleksibel, karena bekerja pada bidang yang cukup umum di bidang IT. Pekerjaan ini menuntut waktu untuk selalu siap sedia kapan pun perusahaan membutuhkan pertolongan. Cocok untuk Anda yang pintar memenejemen waktu baik untuk keperluan pribadi maupun perusahaan. Rata-rata gaji global yang diterima adalah sebesar 48.900 Dollar per tahun.
System Manager

   Bertugas sebagai perencana, koordinator, dan mengarahkan jenis teknologi yang apa yang bisa digunakan, yang sesuai dengan aktivitas perusahaan. Posisi menejer termasuk posisi atas yang memungkinkan anda untuk mengatur perusahaan secara menyeluruh. Layaknya semua posisi menejer, jabatan level atas biasanya akan memakan waktu lebih banyak, menuntut Anda untuk lembur misalnya. Namun gaji yang diterima juga sesuai dengan kerja keras, yatu sebesar 120.950 Dollar per tahun.


Hardwere Engener


   Tugasnya adalah mengkonfigurasikan hardware komputer dan mendesain tata letak perangkat komputer untuk meningkatkan efisiensi. Keuntungan yang didapat dengan menjalani profesi ini adalah memiliki kesempatan untuk bekerja dengan teknologi-teknologi terbaru. Pekerjaan ini termasuk pekerjaan yang monoton, bisa jadi para hardware engineer akan merasa bosan dengan rutinitasnya. Tapi akan cocok bagi Anda yang justru senang dengan rutinitas yang pasti. Gaji global yang diterima seorang hardware engineer adalah 100.920 Dollar per tahun.



Sisystem Analyst


   Sorang system analist akan mendefinisikan kebutuhan user dan menyusun solusi untuk meningkatkan efisiensi dan produktifitas. Tidak seperti hardware engineer, seorang system analyst memiliki alur pekerjaan yang fleksibel. Tidak hanya mengerjakan rutinitas, mereka juga harus bertemu dengan banyak orang yang terlibat dengan proyek. Seorang system analyst akan memeriksa sistem atau model bisnis yang sudah ada, kemudian menganalisis keperluan sistem tersebut. Kemudian mereka akan mengembangkan produk, mengimplementasikan, serta menguji solusinya dalam sistem. Gaji global yang diperoleh seorang system analyst adalah 79.680 Dollar per tahun.



Network Architect


   Sesuai dengan namanya, network architect mengerjakan hal-hal yang berkaitan dengan jaringan, seperti mendesain, membangun dan menguji jaringan komunikasi. Seorang network architect sangat dibutuhkan banyak tempat, karena saat ini banyak institusi yang menambahkan fasilitas seperti wifi di kantor. Menjadi seorang network architect membutuhkan perjalanan yang panjang karena pada umumnya perusahaan akan mencari kandidat yang sudah memiliki sertifikat. Gaji global yang diterima sebesar 91.000 Dollar per tahun.


Softwere developer


   Seorang software developer staff IT yang bertugas untuk melakukan riset, mendesain, megimplementasikan hingga menguji software dan sistem. Era dimana informasi teknologi sedang mengalami kemajuan pesat seperti saat ini, pekerjaan sebagai software developer tentu akan sangat dibutuhkan.
Tantangan yang harus dihadapi oleh seorang software developer adalah deadline pekerjaan yang sangat banyak. Rata-rata gaji global yang diterima oleh software developer adalah sekitar 92.660 Dollar per tahun.



Database Administator


   Database administrator bertugas untuk mendesain, memelihara, dan memperbaiki database organisasi. Untuk mengerjakan tugas, seorang database administrator sebaikanya familiar dengan bahasa yang sering dikenal dengan data manipulation dan memahami prinsip desain database.
Tidak semua pekerja IT harus berhadapan dengan komputer. Seorang database administrator akan lebih banyak kesempatan untuk bekerja dengan banyak orang dan banyak proyek. Tantangan yang dihadapi seorang database administrator adalah harus menjaga supaya database tidak rusak. Gaji globar yang diterima oleh orang yang bekerja sebagai database administrator sebesar 77.080 Dollar per tahun.



E. Hasil yang didapat
 Dapat mengetahu peluang-peluang keja di bidang IT.
F. Kesimpulan
 Banyaknya peluang kerja di bidang IT semakin mudah kita untuk mendapatkan sebuah pekerjaan yang sesuai minat dan bakat yang kita miliki di bidang IT.
G. Penutupan
Nah gimana, setelah membaca artikel di atas. Bidang mana yang kamu kuasai apakah seorang Network Angeneer, Sis admin, atau Softwere Developer..? semoga artikel yang saya tulis ini dapat bermanfaat, dan dapat menambah wawasan anda, jangan lupa ikuti , dan shere blog ini ke teman-teman anda. Sekian dri saya.
                              Wassalamuallaikum wr, wb







 
Share:

0 komentar:

Post a Comment

Categories

Ordered List

Sample Text

ads